Apakah Sertifikat Keaslian (COA) itu?
Sebuah Sertifikat Keaslian (Certificate of Authenticity – COA) adalah label untuk membantu mengidentifikasi keaslian piranti lunak Microsoft. Tanpa label ini, Anda tidak akan mendapat lisensi resmi untuk menjalankan piranti lunak Microsoft. Sebuah COA bukanlah lisensi piranti lunak; dia adalah identifier visual yang membantu menentukan apakah piranti lunak Microsoft yang Anda jalankan asli ataukah tidak. Sebuah COA tidak akan pernah bisa dibeli secara sendirian tanpa membeli piranti lunak yang harus dibuktikan keasliannya.
Untuk membantu Anda menguji keaslian piranti lunak yang Anda dapatkan, COA mencakup fitur anti-pembajakan yang canggih. COA bisa juga mengandung barcode yang digunakan untuk tujuan pelacakan produk. Ada empat tipe COA:
COA Piranti Lunak Eceran
Untuk pirati lunak yang dibeli secara terpisah dari PC melalui saluran eceran, label COA akan ditempelkan pada sisi atas dari paket pirati lunak.
Untuk memastikan bahwa Anda memiliki perangkat lunak ritel Microsoft yang asli, cari label Certificate of Authenticity (COA) yang ditempel pada kemasan ritel. COA mestinya selalu menyertai produk yang dikaitkan dengannya. COA tidak dapat dibeli secara terpisah.
COA yang ditampilkan di atas telah diproduksi sejak Desember 2006. Jika COA Anda tidak sama dengan yang ditampilkan di atas, maka yang Anda miliki adalah versi terdahulu. Untuk versi terdahulu dari COA ini, pilih link Lihat Versi Sebelumnya dalam jendela latar.
COA menampilkan nama produk yang dicetak pada label, termasuk gambar latar yang dicetak dengan kata berulang yang bercetak-mikro. Kata-kata ini berupa hurup biru dengan latar putih dalam garis terdistorsi. COA ini memiliki sudut kiri yang lengkung.
Sisi kiri COA berisi Port-Hole™ transparan masing-masing dengan serat kertas yang terlihat sekeliling tepi bagian dalam. Jalinan vertikal yang melalui Port-Hole™ ini adalah benang metalik berisi huruf yang diterakan dengan jelas dan dibaca “OUR PASSION” dalam warna merah dan “MICROSOFT”. Satu cara untuk mengecek apakah COA Anda asli adalah dengan lembut mengoyak tepi COA untuk menentukan apakah benangnya benar-benar terjalin ke dalam serat label, bukan dicetak di atasnya.
COA Windows Prainstal Untuk Manufaktur Besar
Untuk perangkat lunak Windows yang sudah diinstal sebelumnya oleh manufaktur besar (juga dikenal dengan Original Equipment Manufacturer atau OEM) pada komputer, COA seharusnya ditempelkan di badan komputer. COA berisi kode kunci produk 25-karakter, yang mungkin akan diminta jika instalasi ulang diperlukan.
Untuk memastikan bahwa Anda memiliki sistem operasi Microsoft Windows yang asli, cari label Certificate of Authenticity (COA) yang ditempel pada rangka komputer. COA tidak dapat dibeli secara terpisah. Setiap COA Windows prainstal menampilkan nama produk Microsoft yang tertera dekat bagian atas label dan kode kunci produk yang terdiri dari 25-karakter. Jika COA Anda tidak sama dengan yang ini, maka yang Anda miliki adalah versi terdahulu.
COA Windows prainstal yang terbaru berisi Port-Hole™ dekat bagian tengah COA, berbentuk seperti bendera Windows dengan dua jalinan benang yang melintang di tengahnya. Kata “Your Potential” tersembunyi di bawah lapisan yang-diaktifkan-panas di sebelah kanan benang. Benang kiri berisi cetak mikro dari kata “Our Passion.”
Bagian atas COA yang ditampilkan di sebelah kiri telah diproduksi sejak Februari 2007 dan Port-Hole-nya telah terisi penuh dengan serat kertas.
Bagian bawah COA telah diproduksi sejak September 2006 dan Port-Hole-nya transparan dengan serat kertas individual yang terlihat di sekeliling tepi bagian dalam. (Mungkin bentuknya bervariasi, tergantung teknik pembuatannya.)
Semua COA ini biasanya berwarna biru. Walau demikian, di Asia, COA tersedia dalam warna merah mawar, dan untuk instalasi Windows Starter Edition, COA berwarna hijau.
COA Windows Prainstal untuk Manufaktur Kecil
Untuk perangkat lunak Windows yang sudah diinstal sebelumnya oleh manufaktur kecil (juga dikenal dengan Perakit Sistem) pada komputer, COA seharusnya ditempelkan di badan komputer. COA berisi kode kunci produk 25-karakter, yang mungkin akan diminta jika instalasi ulang diperlukan. Sebagian Perakit Sistem menyertakan perangkat lunak Windows bersama komputer baru namun belum diinstal. Komputer ini seharusnya disertainya dengan COA Windows Prainstal.
Untuk memastikan bahwa Anda memiliki sistem operasi Microsoft Windows yang asli, cari label Certificate of Authenticity (COA) yang ditempel pada rangka komputer. COA tidak dapat dibeli secara terpisah. Setiap COA Windows prainstal menampilkan nama produk Microsoft yang tertera dekat bagian atas label dan kode kunci produk yang terdiri dari 25-karakter. Jika COA Anda tidak sama dengan yang ini, maka yang Anda miliki adalah versi terdahulu.
COA Windows prainstal untuk manufaktur kecil yang terbaru berisi dua Port-Hole™ di dekat bagian tengah COA dengan latar belakang biru-hijau. Port-Hole di sebelah kiri berbentuk lonjong dan Port-Hole di sebelah kanan berbentuk seperti bendera Windows, masing-masing dengan serat kertas yang terlihat di sekeliling tepi bagian dalam. (Mungkin bentuknya bervariasi, tergantung teknik pembuatannya).
COA ini biasanya berwarna biru-hijau. Walau demikian, di Asia, COA tersedia dalam warna merah mawar, dan untuk instalasi Windows Starter Edition, COA berwarna hijau.
COA Piranti Lunak Non-Windows yang Telah Terpasang
Untuk perangkat lunak non-Windows (misalnya Microsoft Office) yang disertakan pada pembelian komputer, COA harus disertakan bersama disc pemulihan sistem Anda atau kemasan Office Ready PC.
Versi Pabrik Pembuat Peralatan Asli (OEM) dari piranti lunak Microsoft diberikan lisensinya kepada pabrik pembuat PC melalui dua saluran berbeda – pabrik pembuat PC besar atau Pembangun Sistem berskala kecil. Pada musim gugur 2001, label COA khusus-program baru diperkenalkan dengan fitur pengamanan dan pelacakan yang mutakhir, serta alamat situs web Bagaimana Mengenalinya. Sertifikat Keaslian (COA) harus selalu menyertai produk yang berkaitan dengannya. COA tidak bisa dibeli secara terpisah.
Versi Office yang didistribusikan dengan PC yang dirakit oleh Pembangun Sistem akan mencantumkan tulisan “OEM Product” dalam huruf tebal besar di arah kiri atas COA (seperti ditunjukkan di sini pada gambar grafis label COA). Versi Office yang berasal dari pabrik pembuat PC besar akan diberi nama pabrik pembuat PC tersebut pada label COA.
Perhatikan bahwa piranti lunak aplikasi Microsoft versi sebelumnya akan memiliki COA yang sedikit berbeda. Versi Office yang didistribusikan dengan PC yang dirakit oleh Pembangun Sistem akan menampilkan huruf “D” bagian kiri tengah label COA yang menunjukkan ia berasal dari saluran distribusi. Versi Office yang berasal dari pabrik pembuat PC besar tidak menampilkan huruf “D” pada label COA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar